1. Sebelum melakukan perjalanan, usahakan
untuk menggeser waktu tidur satu atau dua jam dari waktu tidur si
kecil yang biasa. Berikan piyama sewaktu dalam perjalan untuk
memberinya ide bahwa sekarang sudah saatnya untuk tidur.
2. Bawalah
selalu foto terakhir anak-anak di dalam dompet. Hal ini diperlukan
seandainya si kecil hilang dikeramaian orang dan Anda membutuhkan
bantuan petugas untuk mencarinya.
3. Utamakan
kebersihan. Kapan dan kemana saja melakukan perjalanan, bawalah
pasta gigi kecil dan tisu basah.Tisu basah bisa berfungsi sebagai
sabun cair yang dapat dipakai dalam keadaan darurat jika tak
tersedia sabun di toilet umum.
4. Jika berpergian
keluar negri, jangan lupa bawa fotokopi paspor sehingga Anda tak
perlu mengeluarkan paspor asli dari dalam tas setiap kali harus
menulis atau mengisi kartu imigrasi. Bawa pula tambahan pasfoto
untuk berjaga-jaga seandainya dibutuhkan utnuk memenuhi peraturan
visa.
5. Gantung bel kecil di
koper atau di tas Anda. Apabila seseorang akan mengambilnya, Anda
bisa mendengarnya atau selalu letakkan koper di bawah kaki. Minimal,
selalu bersentuhan dengan kaki Anda. Sewaktu menunggu atau
istirahat. selalu tempelkan ransel di depan atau didekat
Anda.
6. Kita sering ragu
untuk membawa berapa banyak celana dalam saat bepergian. Jika ingin
praktis dan tak membawa koper terlalu berat, gunakan celana dalam
kertas yang sekali pakai buang. (*)
|