Info Sekolah
Minggu, 27 Apr 2025
  • SELAMAT DATANG DI SDN 84 WATANG CENRANA
  • SELAMAT DATANG DI SDN 84 WATANG CENRANA
23 Februari 2015

Khasiat Utama tanaman Kembang Sepatu bagi kesehatan

Sen, 23 Februari 2015 Dibaca 46x Khasiat Tumbuhan

Kembang Sepatu | Hibiscuc rosa-sinensin Linn.

Kembang sepatu tumbuh sebagai tanaman penghias di daerah tropis dan subtropis. Bunganya besar dan merah dengan berbagai variasi warna. Tapi tak disangka tumbuhan ini pun memiliki nilai sebagai tanaman obat. Daun, bunga, dan akar tanaman ini mengandung flavonoid. Daunnya juga mengandung saponin dan polifenol. Bunganya juga mengandung polifenol, sedangkan akarnya mengandung tanin, saponin, skopoletin, cleomiscosin A, dan cleomiscosin C.

Khasiat Kembang Sepatu

    Bunganya digunakan untuk perawatan rambut.Selain itu di India bunga digunakan untuk menyemir sepatu.

    DI Tiongkok, bunga yang berwarna merah digunakan sebagai pewarna makanan

    Akarnya berkhasiat menurunkan panas dan obat nyeri lambung.

    Daunnya yang berlendir dapat digunakan sebagai kompres dan dapat mematangkan bisul. Sedangkan rebusan daunnya dapat dijadikan sebagai obat demam pada anak-anak, obat batuk, dan obat sariawan. Selain itu dapat juga diminum untuk membantu persalinan atau mempercepat kelahiran

    Daun dan bunga dilumatkan dipakai sebagai obat bisul dan borok.

    Bunga yang dilumatkan dapat diminum untuk memperlancar haid, untk obat luar pembersih kulit muka.

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Tinggalkan Komentar

 

Please login to write comment.

April 2025
S S R K J S M
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
282930  

Info Sekolah

SD NEGERI 84 WATANG CENRANA

NPSN 40302677
Tange'E Desa Lebongnge Kec Cenrana Kab. Bone
TELEPON 082341055555
EMAIL [email protected]
WHATSAPP 082341055555